Bupati Rohil Lantik Pengurus Baru BUMD SPR: Langkah Tepat Menuju Kemajuan Ekonomi Daerah
Dibaca sebanyak 775 kali
Rokan Hilir | Yulius Halawa | Kamis, 09/11/2023 | 12:19:25 WIB
|
|
Bupati Rohil, Afrizal Sintong bersama para pengurus baru BUMD PT SPR |
Realitaonline.com, BAGANSIAPIAPI - Bupati Rohil, Afrizal Sintong telah melantik pengurus baru Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Sarana Pembangunan Rohil (SPR) untuk periode 2023-2027, pada Selasa (7/11/2023) sore di Mess Pemda Rohil, Bagansiapiapi.
Susunan pengurus baru termasuk Tiswarni SPd MSi sebagai Ketua Dewan Pengawas, Agus Salim Sp dan Rugiantoro SPd sebagai Anggota Dewan Pengawas.
Kemudian, Direktur Utama BUMD SPR dijabat Rahman SE, sementara Mahendra Fakhri SE menjadi Direktur Keuangan BUMD SPR.
Pelantikan ditandai dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) oleh Bupati Rohil, Afrizal Sintong selaku kuasa pemilik modal SPR, disusul penandatanganan dan pembacaan fakta integritas pengurus yang baru dilantik.
Dalam arahannya, Bupati Afrizal Sintong menyatakan, pengurus baru ini telah menjalani proses fit and proper test, dan dia yakin mereka dapat menjalankan tugas dan tanggungjawabnya sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan untuk memajukan BUMD SPR.
Bupati juga mengharapkan pengurus baru segera melaksanakan tugas sesuai perundang-undangan yang berlaku.
"Saya tidak ingin BUMD ini pengeluarannya besar tapi hasilnya tidak ada. Harus ada langkah-langkah kerja yang matang, jangan hanya terpaut dengan SPBU saja, harus bisa mengembangkan usaha yang lain sehingga dapat memberikan deviden bagi daerah," jelasnya.
Bupati menekankan pentingnya pengembangan BUMD SPR, termasuk SPBU di Bagansiapiapi dan Bank Rohil, untuk menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat sekitar.
Rahman SE, sebagai Direktur Utama SPR mengucapkan terimakasih kepada pengurus lama yang telah berkontribusi besar dalam membesarkan BUMD SPR.
"Pengurus baru bertekad untuk bekerja sesuai dengan instruksi Bupati Rohil guna meningkatkan penghasilan daerah, sambil mengundang saran dan masukan dari wartawan, LSM dan masyarakat untuk kemajuan BUMD SPR," tukasnya.