Home
Rakor Penanganan Karhutla, Kapolres Rohil Ajak Sinergisitas Semua Pihak | Lakukan Pemadaman Pagi hingga Malam, Kapolres Pastikan Karhutla di Rohil Sudah Terkendali | Usai Dilantik, Pengkab PBSI Kampar Gelar Penataran dan Pelatihan Wasit Bulu Tangkis | Resmi di Buka Pj Skda Kampar, Sebanyak 300 Atlit Bulu Tangkis Ikuti Kejurkab Bulutangkis.  | Dua Pekan, Enam Pemuda Ditangkap, Kelurahan Kampung Dalam Siak Darurat Narkoba | Bupati Kasmarni Jamu Makan Malam Ustadz Anugrah Cahyadi dan Salman Amrillah
Sabtu, 27 Juli 2024
/ Rokan Hilir / 07:22:41 / Pertama, Ajang Bujang Dara Digelar di Tempat Terbuka /
Pertama, Ajang Bujang Dara Digelar di Tempat Terbuka
Selasa, 11/06/2024 - 07:22:41 WIB

Realitaonline.com, BAGANSIAPIAPI - Bupati Rokan Hilir melalui Sekdakab Rohil Fauzi Efrizal membuka secara resmi acara puncak grand final pemilihan Bujang Dara Rohil tahun 2024, Kamis (6/6) malam.

Sekda Rohil Fauzi Efrizal dalam sambutannya menyampaika, kegiatan pemilihan Bujang Dara Rohil ini merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya dan kegiatan ini untuk pertama kalinya dilaksanakan di tempat terbuka.

"Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan motivasi kepada anak Rohil untuk berpartisipasi dalam mempromosikan wisata dan pembangunan daerah. Bujang dara bukan hanya punya wajah yang cantik dan tampan tapi juga harus memiliki berkemampuan intelektual dan wawasan berkebangsaan, proposional serta berperilaku yang baik," katanya.

Fauzi Efrizal juga menyampaikan, grand final sebagai langkah menentukan yang menjadi pemenang pada pemilihan bujang-dara tersebut.

"Saya berharap kepada generasi muda Rohil agar menjadi pemuda yang kreatif dan berinovasi serta berwawasan di masa era digitalisasi," katanya.

Ia juga berpesan agar pemilihan bujang dara hendaknya dilaksanakan dengan matang dan tidak sifatnya dadakan, karena kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan di mana hasilnya harus maksimal dan yang berhasil mendapatkan juara dapat membawa nama baik daerah dalam mempromosikan pariwisata dan pembangunan daerah.

Kepala Disparpora Rohil Rahmatul Zamri dalam sambutannya bahwa pemilihan bujang dara tahun ini diadakan di tempat terbuka agar masyarakat dapat menyaksikan proses pemilihan yang berjalan.

"Setelah audisi dilakukan karantina untuk diberikan pembekalan, mudah-mudahan walaupun waktu karantinanya singkat namun pembekalannya dapat memberikan pengetahuan bagi peserta bujang dara agar dapat tampil dengan baik," kata Rahmatul Zamri

Hadir pada acara, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau Tabrani Zuraida sekaligus sebagai dewan juri, Bujang Provinsi Riau 2023 Singgih Arya Bintang, juri Afrizal Sofyan, Asisten I Ferry H Parya, Asisten II Muhammad Nur Hidayat, kepala OPD, camat serta para undangan lainnya

   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com