Home
Bangun Pendekatan Emosional dengan Masyarakat | Bupati Kasmarni Ikuti Rakor Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa se-Riau | Laga Timnas U23 Piala Asia, Masyarakat Antusias Nobar yang digelar Pemkab Kampar. | Angka Kemiskinan Meningkat, DPRD Rohil Pertanyakan Ekra | DPKP Pekanbaru Evakuasi Ular Cobra dari Bak Mandi Rumah Warga | Pemko Pekanbaru Upayakan Cari Lokasi Penampungan Pengungsi Rohingya
Sabtu, 04 Mei 2024
/ Bengkalis / 07:46:18 / Pererat Silaturahmi, Dekranasda Bengkalis Gelar Halal hi Halal /
Pererat Silaturahmi, Dekranasda Bengkalis Gelar Halal hi Halal
Kamis, 12/05/2022 - 07:46:18 WIB

REALITAONLINE.COM,BENGKALIS – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bengkalis Hj Siti Aisyah menggelar Halal bi Halal sempena hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

Kegiatan dilaksanakan di kediaman Rumah Dinas Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso diikuti oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Akna Juita, dan Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) serta sejumlah Kepala Perangkat Daerah dilingkungan Pemkab Bengkalis, Rabu, 11 Mei 2022.

Hj Siti Aisyah mengatakan dengan menggabungkan organisasi dibawah kepemimpinan sebagai upaya untuk meningkatkan silaturahmi setelah masa pandemi Covid-19.

"Alhamdulillah tahun ini kita kembali boleh melaksanakan berbagai kegiatan, semoga virus Covid-19 semakin melandai, dan kita do'akan semoga hilang dimuka bumi ini," kata Aisyah.

Selanjutnya Siti Aisyah menambahkan silaturahmi ini merupakan tradisi di tengah masyarakat yang sering dilakukan, semoga hal-hal yang bermanfaat seperti ini terus dilakukan," ujarnya.

Siti Aisyah yang juga merupakan Istri Wakil Bupati Bengkalis mengapresiasi kepada pengurus PKK, DWP dan K3S yang telah selalu memberikan bantuan kepada masyarakat selama bulan Ramadhan.

"Kedepan kami harapkan kegiatan seperti itu tidak hanya dibulan Ramadhan saja, melainkan bulan-bulan lainnya," ucapnya.

Aisya mengharapakan semoga kolaborasi yang dilakukan ini dapat mewujudkan Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah Maju dan Sejahtera dimasa yang akan datang.

Pada kesempatan itu juga turut dilaksanakan ceramah agama bersama Ustadz Muhammad Isa.(rls/edi)***

   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com