Home
Keluarga Besar Rang Jambak ( KBRJ) Mengadakan Silaturahmi dan Berbuka Bersama. | Polres Dumai Berhasil Menggulung 4 Tersangka Dengan Barang Bukti 5000 Kg Sabu dan 150 Butir Pil Ekta | Minta Perhatikan Daerah yang Komitmen Menjaga Lingkungan | Keluarga Besar SDN 006 Pangkalan Kerinci Gelar Buka Puasa Bersama | Pemko Pekanbaru Serahkan LKPD 2023 ke BPK Perwakilan Riau | Disdukcapil Pekanbaru: Dokumen Kependudukan Sudah Ada Barcode, Tidak Perlu dilegalisir
Jum'at, 29 Maret 2024
/ Kepulauan Nias / 20:48:18 / Rapat Paripurna DPRD Penyampaian LKPJ Bupati Nias Barat Tahun 2021 /
Rapat Paripurna DPRD Penyampaian LKPJ Bupati Nias Barat Tahun 2021
Senin, 14/03/2022 - 20:48:18 WIB

Realitaonline.com, Nias Barat - Wakil Bupati Nias Barat Dr. Era Era Hia M.Si., MM menyampaikan LKPJ Bupati Nias Barat Tahun 2021 kepada DPRD Nias Barat dan beberapa program prioritas daerah tahun 2021 yang telah terealisasi dan berhasil dicapai yang manfaatnya langsung dirasakan masyarakat Nias Barat, bertempat di Ruang Sidang DPRD Nias Barat, Senin 14/03/2022.

Dijelaskan Wakil Bupati, LKPJ Bupati Nias Barat Tahun Anggaran 2021 ini berisikan informasi pertanggungjawaban atas pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2016 – 2021 yang berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Nias Barat tahun 2005 – 2025.

” Puji Tuhan banyak peningkatan kerja yang telah kita lakukan. Diantaranya laju pertumbuhan ekonomi meningkat dari 1,66% menjadi 2.26%, indeks pembangunan manusia dari 61,51% menjadi 61,99% dengan indikator (angka harapan hidup dari 68,96 tahun menjadi 69,08 tahun, angka rata-rata lama sekolah dari 6,49 tahun mencapai 6,69 tahun, angka harapan lama sekolah dari 12,95 tahun menjadi 12,95 tahun dan lainnya) .

Lanjut Wabup, jumlah penduduk miskin menurun dari 22.330 orang (25,69%) menjadi 21.750 orang (26,42%). Sementara tingkat pengangguran terbuka dari 1,71% menjadi 0.74%. Dan banyak hal lainnya,” Jelasnya.

Selanjutnya, program prioritas yang telah berhasil dicapai pada tahun 2021 diantaranya :

1. Indeks inovasi daerah kategori inovatif yang berada pada peringkat pertama se – kabupaten /kota se – Kepulauan Nias,
2. peringkat kedua se-Kabupaten Provinsi Sumatera Utara dan,
3. Peringkat ke 61 se – Kabupaten di seluruh Indonesia,
4. Nias Barat mendapat penghargaan atas penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) tercepat se -Kepulauan Nias,

Kemudian, Pemerintah Nias Barat juga telah merealisasikan pelayanan ambulance gratis 24 jam Soguna Ba Zato yang dapat diakses secara online melalui aplikasi. Pemberian santunan keluarga duka yang dimulai sejak awal Januari 2022 dan pelaporannya dilakukan secara online aplikasi,
Telah diterapkan penggunaan aplikasi NB presensi bagi ASN. Kerjasama pembangunan 3 Tower telekomunikasi di Nias Barat, kerjasama penelitian dengan beberapa universitas. Dan Ada pula kerjasama dengan Universitas Terbuka yaitu pendirian Sentra layanan Universitas Terbuka (Salut) yang bertujuan untuk membangun kompetensi sumber daya manusia yang unggul.

Sementara untuk target Vaksinasi Covid-19 di Pemerintah Kabupaten Nias Barat hingga saat ini telah mencapai 54% untuk dosis I, 62% untuk dosis II dan 1,8 untuk dosis III.
Dan juga telah menetapkan Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2021 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah kabupaten Nias Barat tahun 2021-2026,” Jelasnya.

” Kami atas nama pemerintah mengucapkan terimakasih kepada Pimpinan dan segenap Anggota DPRD yang senantiasa memberikan dukungan dan kerjasama yang baik dalam bingkai kemitraan yang harmonis selama penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan daerah dan sosial kemasyarakatan. Dan juga kepada ASN, Pelaku usaha, Tokoh Masyarakat, unsur Forkopimda, Ormas, Jurnalis dan segenap masyarakat Nias Barat serta seluruh pihak yang telah bersinergi dalam pembangunan daerah sehingga dapat terlaksana dengan lancar, kondusif dan bermanfaat bagi kesejahteraan Nias Barat,” katanya.

” Dengan kerendahan hati perkenankan kami memohon maaf atas berbagai keterbatasan terutama dalam ketercapaian kinerja.
Oleh karena itu, kami mengharapkan DPRD kabupaten Nias Barat dapat melakukan pembahasan dan memberikan rekomendasi terhadap LKPJ ini, sehingga dapat menjadi bahan dalam penyusunan perencanaan dan penganggaran serta penyusunan peraturan daerah dan kebijakan strategis kepala daerah. Dengan komitmen bersama kita yakin Nias Barat akan lebih maju,” katanya wabup mengakhiri. (bz hal)
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com