Home
Dorong Daerah Alokasikan Anggaran Sesuai Keperluan  | Langka Cepat Polsek dan Satpol PP Pelalawan Tertibkan Warung Remang -Remang di KM 2 Koridor RAPP | Bangun Pendekatan Emosional dengan Masyarakat | Bupati Kasmarni Ikuti Rakor Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa se-Riau | Laga Timnas U23 Piala Asia, Masyarakat Antusias Nobar yang digelar Pemkab Kampar. | Angka Kemiskinan Meningkat, DPRD Rohil Pertanyakan Ekra
Minggu, 05 Mei 2024
/ Dumai / 23:06:36 / KSKP Polres Dumai Bersama Tim Medis KKP Laksanakan Giat Vaksinasi Untuk Masyarakat /
KSKP Polres Dumai Bersama Tim Medis KKP Laksanakan Giat Vaksinasi Untuk Masyarakat
Rabu, 12/01/2022 - 23:06:36 WIB

Realitaonline.com, Dumai - KSKP (Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan ) Polres Dumai, dalam pelaksanakan giat vaksinasi untuk masyarakat umum, dibantu oleh Tim Medis KKP ( Kantor Kesehatan Pelabuhan )

Selaku Vaksinator oleh dr.Mukhlis.I.,5 dibantu oleh Tiga Anggota lainnya yakni :
- Maynan Mutiara 
-Satria Ade
-Rahmadani

Dalam kegiatan vaksin ini , yang diberikan kepada masyarakat yaitu Vaksin pertama dan kedua dosis Sinovach.

Vaksinasi yang di laksanakan di halaman kantor KSKP Polres Dumai mencapai target sekitar 80%. Dengan jumlah 87 orang (termasuk lansia), dijalan Datuk Laksamana , Kelurahan Buluh Kasap Kecamatan Dumai Timur Kota Dumai.12/01/2022

Kesadaran masyarakat saat ini sudah cukup tinggi dengan betapa penting dan manfaatnya vaksinasi tersebut.
Selain turut mensukseskan program pemerintah, juga sebagai kekebalan tubuh kita sendiri untuk menjaga atau membentengi dari virus yang akan menyerang tubuh kita ujar dr.Mukhlis saat di konfirmasi

Harapan pemerintah, agar seluruh rakyat Indonesia (masyarakat) sudah di vaksin baik yang pertama maupun kedua, agar masyarakat terlindungi dari serangan Virus atay penyakit yang saat ini sudah mengguncang dunia ujar Komandan KSKP Polres Dumai AKP.Dedy Nofarizal.

Masyarakat sekitar pelabuhan Dumai atau masyarakat yang sedang melintasi Kantor KSKP Polres Dumai menuju ke pelabuhan atau pabrik milik perusahaan yang ada di dalam area pelabuhan, diwajibkan mengikuti vaksinasi bagi yang belum di vaksin.

Sedangkan mereka atau masyarakat yang akan masuk area pelabuhan wajib sudah di vaksin dan menunjukan bukti kartu vaksinasinya, terang Dedy.

Syarat mengikuti vaksinasi cukup dengan membawa kartu identitas dan sudah cukup usia untuk di vaksin,serta mengikuti cek kesehatan terlebih dahulu, tutur Dedy menambahkan

Kegiatan Vaksinasi kerap dilakukan di halaman kantor KSKP Polres Dumai, agar masyarakat sekitar pelabuhan dengan mudah untuk mengikuti vaksinasi, dan giat vaksinasi berjalan dengan baik dan lancar, dengan mengikuti tertib protokol kesehatan. ( Ayuningsih / E)
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com