Home
Keluarga Besar Rang Jambak ( KBRJ) Mengadakan Silaturahmi dan Berbuka Bersama. | Polres Dumai Berhasil Menggulung 4 Tersangka Dengan Barang Bukti 5000 Kg Sabu dan 150 Butir Pil Ekta | Minta Perhatikan Daerah yang Komitmen Menjaga Lingkungan | Keluarga Besar SDN 006 Pangkalan Kerinci Gelar Buka Puasa Bersama | Pemko Pekanbaru Serahkan LKPD 2023 ke BPK Perwakilan Riau | Disdukcapil Pekanbaru: Dokumen Kependudukan Sudah Ada Barcode, Tidak Perlu dilegalisir
Jum'at, 29 Maret 2024
/ Siak / 18:34:27 / DPRD Siak Minta Pemkab tak Kendur Tekan Penularan Corona /
DPRD Siak Minta Pemkab tak Kendur Tekan Penularan Corona
Jumat, 18/09/2020 - 18:34:27 WIB

Realitaonline.com, Siak- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak terus berusaha maksimal didalam menekan angka penularan virus corona atau Covid-19. Sehingganya, dari pihak DPRD Siak memuji langkah itu dan juga meminta tak kendur semangat.
“Penanggulangan Covid-19 di Siak baik sekali. Tapi saya minta Dinas Kesehatan jangan juga lemah, sudah hijau tiba-tiba kendur. Pemkab Siak, juga harus ekstra kerja keras memenimalisir penularan ini. Tapi harus didukung masyarakat,” sebut Azmi, Jumat (18/9/20).

Politikus Golkar ini kemudian meminta rumah sakit rujukanya Covid-19 di Siak tetap menyediakan masker. Masker itu, ungkap dia, ditempatkan di setiap pintu masuk rumah sakit dan dijaga petugas.
Dengan begitu petugas memberikanya kepada warga disekitarnya.
“Begitu juga, dengan kantor pelayanan pemerintah yang ada. Karena masih ada warga yang terkadang tidak sadar untuk menggunakan masker. Sementara, yang sebagaimana diketahui pencegahan itu sangat perlu dilakukan,” katanya.
Dengan berakhirnya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ini, hal aktivitas sosial dan ekonomi berangsur kembali dibuka. Namun masyarakat tetap untuk terapkan protokol kesehatan. Sehingga, virus ini tidak merebak nantinya.
Senada itu juga disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Siak Fairus. Dikatakan dia, untuk saat ini penanganan penularanya Covid-19 di daerah ini sudah baik sekali. Sehingga kini sudah zona hijau kembali. Namun jangan sampai kendur.
“Tapi, diminta tidak kendur ini menekan angka penularan Corona tersebut. Juga jangan lupa untuk selalu mengingatkan dalam penerapan protokol kesehatan di masyarakat. Sehingga angka penularan itu dapat diminimalisir,” ungkap Politikus PAN ini

Kesempatan itu Fairus juga meingatkan masyarakat untuk mendukung langkah-langkah dilakukan pemerintah. Disebab dengan adanya kesadaran bersama itu, serta saling bahu membahu melaksana himbauan protokol kesehatan. Maka ini bisa memenimalisirnya. (adv)***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com