TEMBILAHAN - Kesuksesan pembentukan 'Kampoeng Selfie' perdana di Kabupaten Inhil yang terdapat di Jalan Datuk Bandar, Kota Te...[read more] "> TEMBILAHAN - Kesuksesan pembentukan 'Kampoeng Selfie' perdana di Kabupaten Inhil yang terdapat di Jalan Datuk Bandar, Kota Te" />
 
Home
Upaya Turunkan Angka Stunting, TPPS Kota Dumai Bahas Strategi Jitu | Berkas Rasyid Assaf Dongoran sebagai Bakal Calon Bupati Tapsel Di terima PAN Tapsel | Wabup Rasyid Assaf Dongoran Mendaftar ke PDI Perjuangan sebagai Bakal Calon Bupati Tapsel. | Pj Bupati Kampar Menjadi Saksi Pernikahan Fitri Ramadhani Puteri Camat Tambang. | Masuk ke Stand Kominfo, Ricana Djayanti : Tempat Menjadi Selebritis | Silaturahmi KPU dengan Ketua DPRD Siak Indra Gunawan
Sabtu, 27 April 2024
/ Indragiri Hilir / 20:16:18 / HM Wardan Kunjungi Kampoeng Selfie,Jadi Objek Wisata Baru yang Diminati Warga /
HM Wardan Kunjungi Kampoeng Selfie,Jadi Objek Wisata Baru yang Diminati Warga
Sabtu, 06/01/2018 - 20:16:18 WIB

REALITAONLINE.COM, TEMBILAHAN - Kesuksesan pembentukan 'Kampoeng Selfie' perdana di Kabupaten Inhil yang terdapat di Jalan Datuk Bandar, Kota Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir, telah banyak menarik minat masyarakat.

Tidak hanya masyarakat lokal yang berdomisili di Inhil, tapi juga masyarakat Inhil yang berdomisili di sejumlah daerah luar Inhil lainnya.

"Ini dibuktikan dengan rasa penasaran masyarakat Inhil yang bertanya-tanya kepada saya, sewaktu saya mengunjungi 'Kampoeng Selfie' beberapa hari sebelumnya dan mengunggah foto saat berada di 'Kampoeng Selfie'," ucap Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, Jumat.

Ketertarikan masyarakat, dikatakan Bupati, adalah sebuah peluang yang terbuka lebar untuk Kampoeng Selfie menjadi kawasan wisata dengan nuansa berbeda yang juga akan potensial menjadi sumber pendapatan untuk warga setempat.

"Peluang Kampoeng Selfie menjadi destinasi wisata sudah terbuka. Minat masyarakat berkunjung sudah ada. Tinggal kita benahi sedikit. Maka, kelak Kampoeng Selfie akan bisa menjadi sumber pendapatan. Paling tidak bisa untuk membiayai rehabilitasi kerusakan bangunan yang terjadi akibat termakan usia," ujarnya.

Keindahan dari kreatifitas yang diperlihatkan dalam lukisan di dinding-dinding jalan, menurut Bupati menjadi daya tarik tersendiri Kampoeng Selfie Tembilahan. Kebersihan lingkungan tempat tinggal yang terjaga menambah kenyamanan bagi setiap orang yang berada disana dan sangat cocok dijadikan sebagai destinasi wisata.

Ia meyakini, pembentukan Kampoeng Selfie mampu mendorong peningkatan pendapatan masyarakat setempat dari sektor kepariwisataan.

"Untuk itu, masyarakat bersama Pemerintah Kabupaten Inhil harus segera membuat sebuah forum kolaborasi guna pembentukan Kampoeng Selfie di beberapa kawasan permukiman kumuh dan menjadikannya kawasan destinasi wisata khas Inhil," kata Bupati.

Sebelumnya, Bupati Kabupaten Indragiri Hilir, Muhammad Wardan meresmikan 'Kampoeng Selfie' yang dibentuk terdiri dari beberapa Gang di Jalan tersebut, yakni Gang Sakura dan Gang Sejori.

Kampoeng Selfie sendiri merupakan bagian dari program Bantuan Dana Investasi (BDI) Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) Kementerian Pekerjaan Umum Republik Indonesia yang direalisasikan melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman.

Implementasi program Kotaku adalah sebuah langkah penting yang harus ditindaklanjuti untuk menuntaskan permasalahan kawasan kumuh, khususnya di 'Negeri Seribu Parit'.(Advertorial)***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com