BENGKALIS - Bak kata pepatah, sekali dayung dua pulau terlampaui. Begitulah yang dilakukan tokoh masyarakat Riau, Drs H Syamsuar MSi, d...[read more] "> BENGKALIS - Bak kata pepatah, sekali dayung dua pulau terlampaui. Begitulah yang dilakukan tokoh masyarakat Riau, Drs H Syamsuar MSi, d" />
 
Home
Sambut HBP ke-60, Rutan Dumai dan PIPAS Rutan Dumai Gelar Donor Darah | Warga Binaan Rutan Dumai Gotong Royong Jaga Lingkungan Blok Hunian Tetap Bersih | Walikota Dumai H. Paisal Menjamu Masyarakat Dengan Berbagai Macam Hidangan | Walikota Dumai Bersama Ketua TP PKK Kota Dumai Menyambut Kehadiran Masyarakat Dengan Baik | Rasyid Assaf Dongoran Ikuti Proses Penjaringan Bupati Pada Golkar Tapsel | Khenoki Waruwu Mendaftar Sebagai Bakal Cakada Di Partai Golkar, PDI-P Dan Partai Demokrat
Sabtu, 20 April 2024
/ Bengkalis / 21:15:21 / Siak Bedelau akan Hubungkan 5 Kabupaten di Riau Pesisir /
Siak Bedelau akan Hubungkan 5 Kabupaten di Riau Pesisir
Sabtu, 01/07/2017 - 21:15:21 WIB
Bupati Siak Drs Syamsuar saat bersilaturahmi dengan masyarakat 8 Desa di Kabupaten Bengkalis

REALITAONLINE.COM,BENGKALIS - Bak kata pepatah, sekali dayung dua pulau terlampaui. Begitulah yang dilakukan tokoh masyarakat Riau, Drs H Syamsuar MSi, dalam satu hari, Kamis (29/6/2017), dia melakukan silaturahmi dalam rangka Idul Fitri, menemui warga delapan desa di Kecamatan Bengkalis.

Tak hanya bersilaturahmi, orang nomor satu di Negeri Istana itu, pada hari kelima lebaran tersebut, juga melakukan peninjauan ke lokasi wisata hutan mangrove di Desa Sebauk, Kecamatan Bengkalis, yang dikelola Kelompok Kempas.

Silahturahmi dengan masyarakat delapan desa di Kecamatan Bengkalis itu dipusatkan di Desa Sebauk, Jalan Gebat Putra, rumah (Alm) H Ahmad Entik Jaya, mantan Kadus.

Adapun delapan warga Desa yang ditemui Syamsuar tersebut adalah Desa Prapat Tunggal, Simpang Ayam, Miskom, Teluklantak, Sendrak, Sebauk, Pangkalanbatang Barat, dan Pangkalanbatang.

Tokoh Masyarakat Sebauk, Zainal Abidin, dalam sambutannya mengaku sangat terharu atas silaturahmi Syamsuar ini. Mantan Kades itu menyebutkan, warga selalu mendoakan Pak Syamsuar dalam keadaan sehat.

"Kita juga mendoakan agar Pak Syamsuar selalu sukses dalam upaya melanjutkan ke jenjang kepemimpinan menjadi Gubernur Riau. Kita mendukungnya, dan kita hanya bisa berbuat dan mendoakan bapak," kata Zainal.

Bengkalis, kata Syamsuar, adalah darah dagingnya. Dia bukanlah orang lain di negeri Terubuk itu, sempat bertugas di sana mengawali karir sebagai pegawai honorer. Terlepas dari itu, sang istri, Minarni, kampungnya di Bengkalis, tepatnya di Simpangayam.

Syamsuar yang sudah menganggap bahwa warga delapan desa itu adalah keluarga besarnya, sempat bercerita tentang pesan istrinya ketika dia menyatakan maju dalam Pilkada Gubernur Riau 2018 mendatang.

Ketika itu, cerita Syamsuar, istrinya bertanya, "Yo abang mau maju Pilgub? Kalau yo bang, nanti kalau jadi tolong buat jembatan Bengkalis. Kalau tak dibuat, azab aku disakat orang Bengkalis, Bang," kata Syamsuar mengulangi pertanyaan dan keinginan istrinya.

Hal inipun mengundang tawa hadirin yang hadir dalam silaturahmi, dan bagi Syamsuar terkait masalah jambatan ini, memang sudah menjadi konsepnya dalam merangkai daerah, terutama di pesisir.

Bahkan, jikapun nantinya tidak menjadi Gubernur Riau, Bupati Siak ini sudah mengajak kepala daerah lainnya untuk menghubungkan daerah pesisir dengan jambatan ataupun Roro.

Karena biayanyan cukup besar dan prosesnya panjang, kata Syamsuar dalam berbagai kesempatan, setiap daerah terlebih dahulu mengansur membangun infrastruktur jalan menuju jambatan yang direncanakan.

Misalnya, jambatan atau transportasi yang menghubungkan itu antara Mengkapan atau Buton dengan Bengkalis, bisa dilalui dengan membuka akses dari Mengkapan ke Pulau Padang terus ke Ketamputih, Bengkalis.

Sedangkan Pulau Tebingtinggi, kata Syamsuar, bisa dihubungkan melalui Kampungbalak ke Penyegat atau daerah lainnya yang lebih dekat.

Konsep menghubung daerah di pesisir ini, sudah jauh hari dipikirkan Syamsuar. Saat itu diberi nama Siak Bedelau. Artinya menghubungkan Siak, Bengkalis, Meranti, Dumai, dan Pelalawan.

"Konsep ini sudah mulai berjalan, hanya saja karena memerlukan biaya tidak sedikit, makanya berproses dan kita kerjakan apa yang bisa kita lakukan terlebih dahulu," ungkap Syamsuar.***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com