BENGKALIS -Dari inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan Badan Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Riau di Pasar Terubuk Bengkalis, ...[read more] "> BENGKALIS -Dari inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan Badan Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Riau di Pasar Terubuk Bengkalis, " />
 
Home
Bupati Siak Setir Bus Siakuw | Langkah Pemkab Rohil Sikapi Momentum Hari Besar Diapresiasi | H. Zukri SE Dan Wakil Bupati Nasaruddin. SH. MH Lakukan Halal Bi Halal | Keberangkatan Arus Balik di Pelabuhan Dumai Capai 1.373 Orang | Hoax, Kembali Beredar Nomor Whats App yang Mengatas namakan Pj Bupati Kampar. | Pj Bupati Kampar Berharap Kordinasi Antar OPD Harus Diperkuat.
Selasa, 16 April 2024
/ Bengkalis / 21:11:25 / Sidak di Bengkalis, BPOM Temukan 2 Jenis Kerupuk Gunakan Borak /
Sidak di Bengkalis, BPOM Temukan 2 Jenis Kerupuk Gunakan Borak
Kamis, 08/06/2017 - 21:11:25 WIB
Tim BPOM didampingi instansi terkait melakukan sidak di Pasar Terubuk Bengkalis, Kamis (8/6/2017).

REALITAONLINE.COM,BENGKALIS -Dari inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan Badan Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Riau di Pasar Terubuk Bengkalis, Kamis (8/6/2017), ditemukan 2 jenis kerupuk kering positif menggunakan zat berbahaya.

"Dari beberapa sampel yang kita ambil, ada kerupuk yang positif menggunakan borak. Kerupuk dijual di Pasar Terubuk, yang warna merah satu dan warna kuning satu," ungkap Ketua Tim Sidak yang juga Kabid Tranokoko BPOM Provinsi Riau, Sarminda.

BPOM akan menindaklanjuti temuan tersebut bersama Diskes Bengkalis. Gudang produksi kerupuk yang disinyalir beroperasi di Bengkalis akan dilakukan pemeriksaan.

"Untuk barang luar negeri yang tidak ada kode ML dan BPOM, kita sita. Pedagang kita berikan surat peringatan," tegas Sarmida.
Selain Pasar Terubuk, BPOM juga melakukan di Toko Siang Malam di Jalan Teuku Umar, Mini Swalayan MM di Jalan Pattimura dan Persona di Jalan Gatot Subroto, Bengkalis. Dari tempat tersebut, petugas menyita beberapa sampel barang tidak berkode BPOM.(grc/roc)***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com