BENGKALIS -Sepekan pelaksanaan Operasi Patuh Siak 2017, Satlantas Polres Bengkalis menindak 594 pengendara. Pelanggaran didominasi kendar...[read more] "> BENGKALIS -Sepekan pelaksanaan Operasi Patuh Siak 2017, Satlantas Polres Bengkalis menindak 594 pengendara. Pelanggaran didominasi kendar" />
 
Home
Lagi, Tiang Skywalk Tengku Buang Patah Ditabrak Tugboat | Bupati Bengkalis Pimpin Upacara Hardiknas, Sampaikan Pesan Penting Mendikbudristek | Ketua GOW Kab. Kampar Hadiri Pelantikan Dan Pengukuhan BKOW Prov. Riau. | Raja Tega! Bayi Perempuan Mungil Ditemukan Warga Terbungkus Plastik Merah, Untung Bisa Diselamatkan | Polisi Diingatkan Tidak Arogan, Apel Kesiapsiagaan May Day | Pimpin Upacara Hardiknas, Sekdako Pekanbaru Ajak Sukseskan Gerakan Merdeka Belajar
Jum'at, 03 Mei 2024
/ Bengkalis / 20:16:49 / 594 Pengendara Ditindak Selama Sepekan Operasi Patuh Siak 2017 di Bengkalis /
594 Pengendara Ditindak Selama Sepekan Operasi Patuh Siak 2017 di Bengkalis
Rabu, 17/05/2017 - 20:16:49 WIB
Kasat Lantas Polres Bengkalis, AKP Rahmad C Yusuf.

REALITAONLINE.COM,BENGKALIS -Sepekan pelaksanaan Operasi Patuh Siak 2017, Satlantas Polres Bengkalis menindak 594 pengendara. Pelanggaran didominasi kendaraan roda dua. Selain menindak tilang, Polantas Bengkalis juga mengeluarkan sanksi tegur ke 25 pengendara.

"Tujuh hari operasi patuh kita sudah melakukan penindakan, sebanyak 594 pelanggaran dengan tilang. Sedangkan untuk teguran ada 25 teguran,"ungkap Kasat Lantas Polres Bengkalis, AKP Rahmad C Yusuf, Rabu (17/5/2017).

Dipaparkan Rahmad, selama Operasi Patuh dilaksanakan, terjadi satu kasus lakalantas, dimana korban mengalami luka berat. Ia berharap Operasi Patuh 2017 bisa berjalan maksimal sebagai wujud kesadaran masyarakat untuk tertib dalam berlalu lintas.

"Kami mengimbau kepada masyarakat mari kita wujudkan keselamatan untuk kemanusiaan, stop pelanggaran, stop kecelakaan," pesannya. Dipaparkan Rahmad, dari 594 pelanggaran tersebut, kebanyakan pengendara tidak menggunakan helm, tidak mematuhi rambu-rambu lalu lintas, melawan arus dan secara teknis terkait layak jalan kendaraan.

"Kalau kita bandingkan dari tahun lalu, pelanggaran lalu lintas tahun ini meningkat," ujarnya seraya menambahkan bahwa Operasi Patuh Siak 2017 akan berakhir 22 Mei 2017.(grc/roc0***a
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com