Bupati Pelalawan Serahkan Secara Simbolis BLT DD Di Kecamatan Pangkalan Lesung

Dibaca sebanyak 1658 kali
Pelalawan | Yulius Halawa | Kamis, 02/07/2020 | 11:00:10 WIB
 

Realitaonline.com, Pelalawan - Bupati Pelalawan HM. Harris bersama Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan Adi Sukemi, ST.,MM serahkan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) kepada keluarga penerima manfaat yang terdampak virus Corona atau Covid-19 di dua desa di Kecamatan Pangkalan Lesung. Adapun desa yang mendapatkan BLT di Kecamatan Pangkalan Lesung  yaitu Desa Tanjung Kuyo BLT tahap II dan Desa Rawang Sari BLT tahap II. Penyerahan BLT ini dilaksanakan di desa penerima BLT pada hari Selasa (30/06/2020). 

Adapun total penerima BLT DD desa Tanjung Kuyo adalah sebanyak 39 KK untuk tahap II dan  Desa Rawang Sari sebanyak 135 KK untuk tahap II dengan jumlah BLT Rp 600.000,- per kepala keluarga. Hadir dalam kesempatan ini Bupati Kebupaten Pelalawan HM. Harris, Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan Adi Sukemi, ST. MM, anggota DPRD Kabupaten Pelalawan Imustiar, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kepala Dinas Capil,Kepala Dinas Kesehatan,Sekretaris Dinas Sosial, Kepala Dinas Pasar, Camat Pangkalan Lesung H. Adnan, SH, Kapolsek Pangkalan Lesung, Bhabinkamtibmas, Daramil Pangkalan Kuras, kepala desa, pendamping desa dan masyarakat penerima manfaat.

Dalam sambutannya Camat Pangkalan Lesung H. Adnan, SH menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Pelalawan dan Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan beserta rombongan yang berkenan hadir untuk menyerahkan secara simbolis BLT Dana Desa kepada masyarakat di Kecamatan Pangkalan Lesung. Camat Pangkalan Lesung berharap Bantuan Langsung Tunai ini bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak Virus Corona atau Covid-19.

Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan Adi Sukemi, ST.MM menyampaikan bahwa Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) yang telah diberikan kepada masyarakat sebesar Rp 600.00 agar bisa dipergunakan dengan sebaik-baiknya. "Ini merupakan bentuk kepedulian  pemerintah terhadap masyarakat agar masyarakat terbantu perekonomiannya dimasa pandemi ini dan masyarakat tetap sehat dan sejahtera.”

Dalam kegiatan ini, Bupati Pelalawan HM. Harris menyampaikan agar masyarakat selalu mengikuti protokol kesehatan demi pencegahan penularan virus corona atau Covid-19. Bupati Harris berpesan bahwa pada masa New Normal ini masyarakat harus lebih waspada. "New Normal bukan berarti kita sudah terlepas dari virus Corona, namun kita harus tetap antisipasi dan dalam penanganan Covid-19 membutuhkan kerja sama semua komponen. Maka dari itu, meskipun kita harus kembali beraktifitas, namun kita harus tetap menjalankan protokol kesehatan yang telah dianjurkan oleh pemerintah. Selalu jaga jarak, hindari kerumunan, biasakan pola hidup bersih dan sehat, sering mencuci tangan dengan sabun serta gunakan masker kemanapun kita pergi. Hal ini bukan untuk orang lain, tetapi untuk kita dan keluarga kita, agar kita semua bisa terhindari dari virus Covid-19." 

Bupati juga mengingatkan bahwa pada 15 Juni 2020 tahap pilkada telah dimulai. Bupati Harris berpesan agar masyarakat dapat memilah informasi yang diterima dan jangan mudah terpengaruh dengan berita Hoax.  Berita yang diterima harus ditelusuri  terlebih dahulu kebenarannya sehingga tidak mudah diadu domba dan terpecah belah. (MC/ Adv)***
 

Selasa, 23/04/2024 - 06:13:54 WIB
Paripurna DPRD Setujui Dua Ranperda Jadi Perda Dari Tiga Ranperda Yang Diusulkan

Senin, 22/04/2024 - 12:50:44 WIB
H. Zukri SE Dan Wakil Bupati Nasaruddin. SH. MH Lakukan Halal Bi Halal Usai Apel

Selasa, 16/04/2024 - 18:12:35 WIB
H. Zukri SE Dan Wakil Bupati Nasaruddin. SH. MH Lakukan Halal Bi Halal

Selasa, 16/04/2024 - 13:36:55 WIB
Ketum DPP PJS, Silaturahmi Di Rumah Dinas Bupati Pelalawan

Sabtu, 13/04/2024 - 20:31:38 WIB
Malam Hari, Polisi Patroli Rumah Kosong di Pangkalan Lesung Pelalawan

Selasa, 09/04/2024 - 12:54:58 WIB
Semarak Ramadhan, Rumah Surya Keadilan Bagi Takjil Gratis Ke Pengendara Jalan Lintas Bono

Senin, 08/04/2024 - 22:09:25 WIB
Bupati H Zukri Gelar Safari dan Khatam Al-quran di Mesjid Nurul Hijrah Pangkalan Kerinci

Sabtu, 06/04/2024 - 12:11:01 WIB
Safari dan khatam Al-Qur'an di Desa Angkasa, Ini Pesan Bupati Pelalawan

Sabtu, 06/04/2024 - 12:00:51 WIB
Khatam Al-Quran di Safari Ramadhan, Bupati H. Zukri: Jangan Sampai Ada Anak Yatim Terlantar

Kamis, 04/04/2024 - 22:59:05 WIB
Kapolres AKBP Suwinto Sampaikan Program Harmoni Ramadhan Berjalan Dengan Sukses

Kamis, 04/04/2024 - 22:53:58 WIB
Forum RT RW dan Kaling Kerinci Kota Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Takjil

Selasa, 02/04/2024 - 14:11:31 WIB
Dihadiri Ketua IMI Pelalawan, Club Motor Gassmo Buka Bersama Dan Santuni Anak Yatim

Selasa, 02/04/2024 - 14:07:05 WIB
Komisi V DPRD Riau Tuntaskan Relokasi Penempatan Guru PPPK di Riau

Minggu, 31/03/2024 - 00:18:53 WIB
Musyawarah Besar IPMKL Ke-IX, Dendy dan Hamdani Nahkodai IPMKL Periode 2024-2026

Jumat, 29/03/2024 - 08:55:46 WIB
Keluarga Besar SDN 006 Pangkalan Kerinci Gelar Buka Puasa Bersama

Selasa, 26/03/2024 - 15:46:30 WIB
Jaksa Peneliti Nyatakan Lengkap Tersangka H Terbukti Setubuhi Penyandang Disabilitas

Selasa, 26/03/2024 - 15:40:45 WIB
Berada di Kota Mekkah, Bupati H. Zukri Langsung Tegur Camat dan Lurah Melalui Pesan Whatsapp

Jumat, 22/03/2024 - 08:09:37 WIB
Pelantikan 54 Pejabat di Pemerintahan Kabupaten Pelalawan, Ini Nama dan Jabatannya

Jumat, 22/03/2024 - 08:01:56 WIB
IKAHI Gerlar Kegiatan Pembagian Takjil di Bulan Suci Ramadhan 1445 H

Selasa, 19/03/2024 - 22:35:15 WIB
Bupati H. Zukri di Desa Padang Luas, Dewan Ini Sebut Bantuan Yatim Sangat Menyentuh

Minggu, 17/03/2024 - 10:10:40 WIB
Bupati H. Zukri SE Atas Pembangunan di Kecamatan Kerumutan

Jumat, 15/03/2024 - 15:15:00 WIB
PN Pelalawan Gelar Sidang Perdana Gugatan Terhadap Anak Mantan Bupati Pelalawan

Sabtu, 09/03/2024 - 19:24:05 WIB
Mahasiswa dan Pemuda Seruduk Pabrik PT. IIS, Ini Tuntutan Aksi Pendemo

Sabtu, 09/03/2024 - 15:42:31 WIB
HUT ke-71, IKAHI Pelalawan Gelar Donor Darah dan Bakti Sosial

Jumat, 08/03/2024 - 22:23:26 WIB
Bupati H. Zukri SE Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya

 
HOME | UTAMA
PEMERINTAH KABUPATEN PELALAWAN © 2015
>